header

Ini 6 Vitamin Untuk Daya Tahan Tubuh Dewasa, Cek Fungsinya disini!

Konten [Tampil]

Hi Moms!
Tahu nggak apa saja jenis vitamin untuk daya tahan tubuh dewasa? Kamu mungkin pernah atau sedang mengalami masalah kesehatan seperti kulit kering, bibir pecah-pecah, rambut rontok, atau badan yang mudah terserang flu?

Sadar nggak jika kondisi ini menunjukkan bahwa tubuh kita mulai memberi sinyal kekurangan nutrisi dalam tubuh. Salah satu nutrisi penting untuk tubuh adalah vitamin.

Vitamin untuk Daya tahan tubuh dewasa

Vitamin merupakan salah satu unsur penting dalam tubuh. Salah satu manfaat vitamin adalah untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Sebelum mengetahui apa saja vitamin untuk daya tahan tubuh dewasa, kita perlu tahu seberapa penting fungsi vitamin di dalam tubuh kita.

Vitamin Untuk Daya Tahan Tubuh Dewasa, Seberapa Penting?


Moms, seperti yang sudah saya sebutkan di atas bahwa vitamin merupakan unsur pembangun dan pengatur di dalam tubuh. Ketika tubuh kekurangan vitamin artinya tubuh mengalami kekurangan kedua unsur tersebut dalam tubuh.

Perlu diketahui bahwa unsur pembangun berperan penting untuk pertumbuhan dan perkembangan tubuh serta perbaikan jaringan-jaringan tubuh. Kekurangan unsur pembangun menjadikan tubuh mudah terserang penyakit. Dampak lainnya organ tubuh tidak dapat berfungsi dengan baik.

Sedangkan unsur pengatur berfungsi untuk mendukung peran organ tubuh melakukan tugasnya dengan baik. Unsur pengatur ini terdapat pada vitamin dan mineral.

Vitamin dalam tubuh memang tergolong sebagai zat gizi mikro. Namun kebutuhan zat gizi mikro ini sangat penting agar zat gizi makro seperti karbohidrat, protein, dan lemak dapat berfungsi dengan baik. Untuk itu kita perlu mengetahui sumber vitamin untuk daya tahan tubuh secara alami dari mana saja.

Sumber Vitamin Alami Untuk Daya Tahan Tubuh


1. Vitamin A

Moms, vitamin A bagi tubuh berfungsi untuk membantu pertumbuhan sel, baik untuk meningkatkan fungsi penglihatan, menjaga kesehatan organ reproduksi, sebagai antioksidan, mengurangi risiko terkena penyakit kanker, serta menjaga sistem kekebalan tubuh.

Akibat Kekurangan Vitamin A

Efek kekurangan vitamin A dapat menyebabkan penglihatan terganggu dan membuat tubuh mudah terserang penyakit. Kekurangan vitamin A juga dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan seperti rambut rontok, hingga masalah kulit seperti kulit kering atau kulit berjerawat.

Sumber Vitamin A

Sumber vitamin A secara alami terdapat pada buah, sayur, dan hewan. Vitamin A banyak ditemukan pada sayuran wortel, buah yang berwarna kuning seperti pepaya dan pisang, minyak ikan, susu dan olahannya, keju, hati, daging merah, kacang-kacangan, dan masih banyak lagi.

2. Vitamin D

Vitamin D dalam tubuh berfungsi untuk meningkatkan daya tahan tubuh serta melindungi tubuh dari berbagai penyakit infeksi terutama infeksi saluran pernapasan.

Akibat Kekurangan Vitamin D

Kekurangan vitamin D dapat menyebabkan penyakit Osteoporosis atau pengeroposan tulang, Gigi berlubang, diabetes melitus, hingga autoimun.

Sumber Vitamin D

Sumber alami vitamin D dapat diperoleh melalui paparan sinar matahari. Tahukah Moms, sumber matahari pagi sangat baik untuk memenuhi 50-90% kebutuhan vitamin D tubuh. Sumber lain vitamin D didapat dari makanan seperti kuning telur, minyak hati ikan kod, ikan sarden, ikan kembung, dan ikan salmon.

3. Vitamin E

Fungsi vitamin E berfungsi untuk menjaga kesehatan kulit, terutama menjaga elastisitas kulit, dan tentu saja sebagai antioksidan yang mampu menangkal radikal bebas.

Akibat Kekurangan Vitamin E

Kekurangan vitamin E pada tubuh akan membuat kulit tampak kusam, kulit kering, serta mudah terserang masalah kulit seperti melasma, kulit berjerawat, hingga kulit pecah-pecah.

Sumber Vitamin E

Sumber vitamin E secara alami didapat melalui sayuran dan buah. Contoh sumber vitamin E alami terdapat pada sayur brokoli, biji bunga matahari. kacang almond, alpukat dan hazelnut.

4. Vitamin K

Vitamin k termasuk vitamin yang larut dalam lemak. Ada dua bentuk vitamin K yaitu phylloquinone dan Menaquinones.

Vitamin K berfungsi untuk membantu tubuh dalam pembentukan protein untuk tulang serta jaringan. Selain itu vitamin K juga membantu dalam proses pembekuan darah ketika terjadi perdarahan atau luka. Jadi, ketika terjadi perdarahan, vitamin K akan membantu membentuk protein pembekuan darah.

Akibat Kekurangan Vitamin K

Jika tubuh kekurangan vitamin K maka akan terjadi perdarahan yang tidak berhenti. Mengutip dari BMC Oral Health (2013) seperti dilansir dari Halodoc.com mengkonsumsi vitamin K secara teratur pada lansia dapat menurunkan resiko kerusakan dan kehilangan gigi.

Sumber Vitamin K

Sumber alami vitamin K Vitamin K jenis Phylloquinone banyak terdapat pada sayuran hijau seperti bayam, kangkung, dan sawi.

5. Vitamin B Komplek

Fungsi vitamin B komplek misalnya vitamin B6 dan vitamin B12. Kedua vitamin ini saling bersinergi untuk memperkuat imun tubuh.

Misalnya vitamin B12 berfungsi untuk pembentukan sel darah, jaringan tubuh, serta pembentukan protein untuk daya tahan tubuh. Sedangkan vitamin B6 berguna untuk membantu pembentukan daya tahan tubuh serta sel darah putih, yang mana sel darah putih berguna sebagai antibodi ketika terjadi infeksi tubuh.

Efek kekurangan vitamin B komplek

Kekurangan vitamin B komplek dapat mengakibatkan tubuh mudah terserang penyakit sehingga rentan terkena flu.

Sumber Vitamin B Komplek

Sumber alami vitamin B komplek antara lain dari sayuran hijau, kacang-kacangan, daging, dan telur.

6. Zink

Zinc berfungsi sebagai zat mineral yang berfungsi untuk pertumbuhan sel, mencegah diare, mempercepat penyembuhan luka, dan memperkuat sistem imunitas tubuh.

Akibat Kekurangan Zinc

Kekurangan zinc dapat menyebabkan tubuh kesulitan melakukan penyerapan nutrisi yang masuk ke dalam tubuh.

Sumber Vitamin Zinc

Sumber alami zinc terdapat pada ikan, kacang mete, sereal gandum, dan daging merah.

Penutup


Kebutuhan vitamin bagi setiap orang berbeda-beda. Meskipun jumlahnya kecil, namun perannya bagi pertumbuhan dan daya tahan tubuh sangat penting. Mau tidak mau kebutuhan asupan vitamin harus dipenuhi jika ingin daya tahan tubuh terjaga.

Dari semua jenis vitamin untuk daya tahan tubuh dewasa yang Mom Queen sebutkan diatas, jangan sampai kekurangan salah satunya ya. Rutin konsumsi makanan gizi seimbang dan terapkan pola hidup sehat. Semoga bermanfaat.

Salam,
Mom Queen
Phai Yunita S Wijaya
Hi Im Yunniew, ibu dengan 3 orang anak yang memiliki hobby menulis dan literasi. Marriage and parenting enthusiast, Womanpreneur dan Consultant franchise Laundry and minimarket, ibu pembelajar, dan tukang review produk temen :)

Related Posts

15 comments

  1. aku baru tau Zink bisa mempercepat penyembuhan luka, terimakasih atas infonya ya kak :D

    ReplyDelete
  2. beberapa minggu lalu aku berkali-kali kena flu, kadang dari yang awalnya keseringan minum es, sampe kayaknya dari tertular temen kantor, karena hampir semuanya flu.
    Disaat cuaca ga menentu kayak gini, memang kita kudu menjaga asupan makanan dengan baik ya, salah satunya yang mengandung vitamin diatas. Menyiksa banget kalau udah kena flu apalagi kalau pas hari kerja

    ReplyDelete
  3. Ternyata kekurangan Vit B Komplek juga bisa bikin tubuh gampang sakit yah. Kadang kita suka menyepelekan sih, padahal peran vitamin tuh penting banget. Apalagi kebutuha vitamin tiap orang tuh berbeda-beda. Jangan lupa menerapkan pola hidup sehat juga biar imun tubuh ngga gampang ngedrop.

    ReplyDelete
  4. Kadang-kadang kita tidak teringat untuk menjaga nutrisi tubuh, terutama vitamin. Pas sudah kekurangan, baru terasa badannya kurang fit dan pekerjaan jadi terganggu. Untuk jaga stamina, memang harus diperhatikan nih asupan kita. Kalau kurang ya harus minum suplemen.

    ReplyDelete
  5. Semakin banyak umur semakin perlu asupan tambahan vitamin memang, cape dikit aja udah ripuuuhhhh 🤣🤣🤣. Apalagi cuaca skrg yang ga menentu bikin badan cepat drop

    ReplyDelete
  6. Pas banget artikelnya momqueenmq, saat tubuh lagi terasa tidak fit, mungkin juga karena kurang asupan vitamin nih. terima kasih informasinya mbak.

    ReplyDelete
  7. Sering ingetnya vitamin C dan A saja..padahal banyak vitamin lain yang juga harus dipenuhi ya

    ReplyDelete
  8. Pas banget inu buatku yang mulai sering panggil tukang pijit, wkwkwk

    ReplyDelete
  9. Vitamin tubuh sangat diperlukan terutama untuk orang seudia saya. Dalam kondisi cuaca yg ekstrim penting sekali menjaga asupan gizi terhadap tubuh, tentunya untuk days tahan tubuh agar fit.

    ReplyDelete
  10. Bener banget, vitamin tuh jumlah kebutuhannya cuma dikit tapi penting. Makanya seriiing banget dilupakan. Bahkan vitamin D yang mudah banget dapetinnya aja sering dilupakan (aku juga sering gini, wkwkwk).

    ReplyDelete
  11. Kulitku akhir-akhir ini terasa lebih kering. Padahal jelas-jelas solusinya harus banyak minum air putih dan mengonsumsi sayur dan buah. Kok sering lupa, ya. Akibat terlalu menyepelekan masalah, nih.

    ReplyDelete
  12. betul banget nih walaupun jumlahnya tidak banyak tetapi jika kekurangan juga pengaruh banget di kesehatan, apalagi saat ini cuacanya seperti ini, harus jaga stamina agar tidak tumbang

    ReplyDelete
  13. Kayaknya aku harus mulai mengkonsumsi multivitamin di atas deh. Rasanya kalau dari konsumsi makanan harian aja kurang lengkap.

    ReplyDelete
  14. Wah ini di sekolah anak-anak lagi musim flu, jadi banyak yang ngga masuk juga. Emang penting ya konsumsi vitamin. Apalagi vitamin ADEK buat meningkatkan daya tahan tubuh. Vitamin D ini juga direkomendasikan dokter buat meningkatkan daya tahan. Jangan lupa banyak berjemur juga.

    ReplyDelete

Post a Comment