Konten [Tampil]
Adakah yang tertarik untuk membuka bisnis franchise Indonesia dibawah 10 juta? Bisnis franchise saat ini sedang banyak digemari lho di negara kita. Bisnis franchise adalah bisnis yang sudah jadi, tinggal kita menjalankan saja. Bahkan modal bisnis pembelian system ini bisa dimulai dari modal yang bisa disesuaikan dengan kemampuan finansial kita.
Apa Itu Bisnis Franchise?
Bisnis franchise atau dikenal juga sebagai bisnis waralaba adalah sebuah bisnis yang memiliki system, merk dagang dan pangsa pasar yang telah jadi. Jadi kita tinggal membeli lisensi bisnisnya saja dari franchisor dan siap menjalankan usahanya.
Contoh bisnis franchise ada yang berasal dari dalam negeri ada juga yang berasal dari luar negeri. Contoh bisnis franchise dari dalam negeri adalah Jco Donuts, CFC atau California Fried Chicken, Kebab Baba Rafi, Es Teler 77 dan masih banyak lagi.
Sedangkan contoh bisnis franchise dari luar negeri seperti KFC Fried Chicken, Pizza Hut, McDonald's, Burger King, Starbuck Coffee dan masih banyak lagi.
Tentu saja untuk memulai bisnis franchise dari luar negeri ini membutuhkan modal yang tidak sedikit. Tetapi saya akan membagikan informasi bisnis franchise Indonesia dibawah 10 juta saja lho! Penasaran? Sabar ya, lanjutkan dulu informasi tentang bisnis franchise yang harus kamu ketahui.
Apa yang dimaksud dengan Franchisor dan Franchisee?
Franchisor adalah orang atau badan usaha yang memiliki sistem bisnis atau merek dagang bisnis waralaba. Franchisor mendapatkan penghasilan dari penjualan sistem bisnis waralaba dan royalti yang diberikan oleh franchisee.
Sedangkan Franchisee adalah orang atau badan usaha yang membeli sistem dan merk dagang bisnis waralaba franchisor. Franchisee akan terikat kontrak dengan Franchisor dalam pengelolaan usaha, pemasaran hingga pembayaran fee royalti kepada franchisor.
Royalti adalah sejumlah uang yang diberikan oleh pembeli bisnis waralaba (Franchisee) kepada pemilik bisnis (Franchisor) sebagai imbalan atas penggunaan merk dagang, pengelolaan usaha dan sebagainya dalam waktu tertentu.
Bagaimana dengan permodalan? Tentu saja akan saya bahas juga, berikut ini kamu akan mendapat informasi franchise Indonesia dibawah 10 juta saja. Namun sebelum itu mari kita lihat dulu apa keuntungan membeli bisnis franchise?
Apa Keuntungan Membeli Bisnis Franchise?
Beberapa pemilik modal lebih memilih bisnis franchise karena beberapa alasan. Diantaranya adalah kemudahan dalam menjalankan bisnis waralaba ini. Inilah beberapa keuntungan membeli bisnis franchise, yaitu:
Bisnis Sudah Teruji
Membeli bisnis waralaba berarti Moms sudah bebas dari masa try error sebuah bisnis. Bisnis franchise sudah diujicobakan terlebih dahulu oleh si pemilik brand. Franchisor lah yang telah mengalami masa-masa sulit itu. Ketika dilepas di pasaran bisnis waralaba sudah bebas fase ini.
Pangsa Pasar Jelas
Bisnis waralaba telah memiliki pangsa pasar yang jelas. Tentu saja! Karena bisnis ini rata-rata telah berkembang selama beberapa tahun serta telah dikenal orang. Maka bisa dipastikan bisnis waralaba telah memiliki pangsa pasar tersendiri
Mudah dijalankan
Pembelian bisnis franchise sangat memudahkan para pelaku usaha. Semua sistem, bahan, cara menjalankan usaha dan segala pernak-pernik usaha sudah disiapkan oleh franchisor. Pembeli sistem franchise tinggal menjalankan usahanya saja.
Bahkan untuk pengelolaan bisnis franchise masih disetir oleh pemilik brand lho. Franchisee tidak boleh melakukan perubahan-perubahan terhadap produk bahkan layout sebuah usaha. Ini semua akan dikelola oleh franchisor. Enak kan! Tentu saja hal ini sangat memudahkan franchisee yang malas ribet.
Tinggal Siapkan Modal Saja
Jadi kita tinggal menyiapkan saja sejumlah dana, beli franchise usaha, dan tinggal menjalankan saja. Segala pernak-pernik usahanya akan langsung di handle oleh si pemilik merk dagang dan tim nya. Hal ini bisa meminimalisir kerugian.
Franchise Indonesia dibawah 10 Juta
Berbicara bisnis franchise tentu tidak lepas dari besarnya modal yang harus dikeluarkan. Tak jarang rupiah yang digelontorkan untuk bisnis waralaba ini bisa mencapai milyaran lho. Modal ini bahkan ada yang hanya membeli sebuah sistemnya saja, belum termasuk sewa tempat dan bayar gaji karyawan.
Dengan melihat peluang bisnis franchise ini, tentu timbul sebuah pertanyaan bagaimana agar kita bisa menjadi salah satu franchisee tetapi dengan modal yang terbatas. Kabar baiknya ada kok bisnis franchise Indonesia dibawah 10 juta saja.
Contoh Bisnis Franchise dibawah 10 Juta
Berikut ini adalah contoh bisnis franchise Indonesia dibawah 10 juta yang bisa jado referensi Moms semua.
Dilansir dari website candy-crepes.com keistimewaan franchise ini adalah tidak adanya fee royalti. Artinya semua keuntungan mitra atau franchisee semuanya milik pemegang lisensi.
1. Candy Crepes
Dilansir dari website candy-crepes.com keistimewaan franchise ini adalah tidak adanya fee royalti. Artinya semua keuntungan mitra atau franchisee semuanya milik pemegang lisensi.
Berapa harga franchise Candy Crepes?
Harga paket mulai dari 6.7 juta sudah mendapatkan lisensi bisnis Candy Crepes. Paket ini adalah paket tanpa booth. Franchisee hanya mendapatkan peralatan lengkap untuk jualan saja.
Jika Moms ingin membeli franchise Candy Crepes lengkap dengan booth harga franchisenya senilai 8.5 juta rupiah untuk paket indoor. Moms sudah mendapatkan semua perlengkapan jualan, booth, dan x banner menu promosi. Moms tinggal menjalankan saja.
Ada lagi paket outdoor + tenda senilai 9.8 juta dari harga normal 16 juta rupiah! Moms akan mendapatkan paket usaha lengkap dengan booth, ditambah dengan tenda untuk berjualan outdoor. Tertarik untuk memulai bisnis candy crepes? Buruan, mumpung diskon!
Moms bisa menghubungi marketing candy crepes di nomor telepon +62813-2902-9279 buruan ya!
2. Donat Bakar
Jenis usaha makanan kuliner camilan donat bakar atau dokar ini memiliki keistimewaan pada penyajiannya. Donat dibakar terlebih dahulu sebelum disajikan. Treatment ini tentu saja untuk mendapatkan sensasi special seperti baru selesai dimasak.
Berapa harga franchise Donat Bakar?
Dengan varian yang beragam hingga 42 varian topping, tentunya bikin ngiler siapapun yang melihatnya. Harga yang ditawarkan untuk sebuah franchise cemilan donat bakar ini senilai 7.5 juta rupiah.
Apa yang didapatkan oleh franchisee Donat Bakar?
Yang didapatkan oleh pembeli system bisnis donat bakar ini adalah booth, bahan untuk berjualan, seragam karyawan, training, x banner menu, hingga kemasan donat bakar sebanyak 100 buah.
Tertarik untuk memulai bisnis franchise Indonesia dibawah 10 juta Dokar ini? Moms bisa menghubungi contact sang pemilik Donat bakar yaitu Iwan Abu Shalih.
Alamat Jalan Fajar Indah Utama
Ruko No 6-7 Perum Fajar Indah
Jajar, Laweyan, Surakarta – Jawa Tengah.
Telp 0813-3782-9120 dan 0815-5509-109
Email javadonat@gmail.com
Dari web chickenpopop.com, Chicken Popop adalah makanan chicken crispy dengan saus khas Chicken Popop. Chicken Popop memiliki berbagai macam varian rasa. Mulai dari salty cheese, Buttermilk, Spicy black pepper, Korean barbeque, Brown mushroom dan masih banyak lagi.
Cemilan kekinian ini juga hadir dengan jenis chicken popcorn dengan berbagai rasa yang aduhai. Varian rasa chicken popcorn dari Chicken Popop antara lain balado, sapi panggang, cabai pedas, rumput laut hingga rasa keju. Wajar bila franchise Chicken Popop begitu cepat berkembang.
Keistimewaan lainnya lagi adalah pembeli franchise Chicken Popop bebas dari royalti fee. Paket usahanya lengkap, mudah dijalankan, desain menarik, bahan baku mudah didapat, dan modalnya pun terjangkau.
Tertarik untuk memulai bisnis franchise Indonesia dibawah 10 juta Dokar ini? Moms bisa menghubungi contact sang pemilik Donat bakar yaitu Iwan Abu Shalih.
Alamat Jalan Fajar Indah Utama
Ruko No 6-7 Perum Fajar Indah
Jajar, Laweyan, Surakarta – Jawa Tengah.
Telp 0813-3782-9120 dan 0815-5509-109
Email javadonat@gmail.com
3. Chicken Popop
Dari web chickenpopop.com, Chicken Popop adalah makanan chicken crispy dengan saus khas Chicken Popop. Chicken Popop memiliki berbagai macam varian rasa. Mulai dari salty cheese, Buttermilk, Spicy black pepper, Korean barbeque, Brown mushroom dan masih banyak lagi.
Cemilan kekinian ini juga hadir dengan jenis chicken popcorn dengan berbagai rasa yang aduhai. Varian rasa chicken popcorn dari Chicken Popop antara lain balado, sapi panggang, cabai pedas, rumput laut hingga rasa keju. Wajar bila franchise Chicken Popop begitu cepat berkembang.
Keistimewaan lainnya lagi adalah pembeli franchise Chicken Popop bebas dari royalti fee. Paket usahanya lengkap, mudah dijalankan, desain menarik, bahan baku mudah didapat, dan modalnya pun terjangkau.
Berapa harga franchise Chicken Popop?
Chicken Popop termasuk dalam list franchise Indonesia dibawah 10 juta kok. Harga paketnya hanya 13 juta rupiah! Eits tapi itu harga normal, Moms! Berhubung lagi ada diskon 50%, Moms cukup membayar sebesar 6.5 juta rupiah saja. Enak tho?!
Apa yang didapatkan jika membeli franchise Chicken Popop?
Moms akan mendapatkan paket lengkap alias all in one. Moms tinggal jualan saja. Secara kasar, jika rata-rata penjualan 50 porsi per hari dengan harga jual Rp 15 ribu rupiah. Kemungkinan besar Return of Investment akan terjadi dalam waktu 1-2 bulan saja.
Gimana Moms, apakah 2022 ini mau beralih buka franchise Indonesia dibawah 10 juta? Bisa pilih Chicken Popop sebagai pilihannya.
Silakan hubungi marketing Chicken Popop di alamat berikut
Head Office Chicken Popop
Jln. Kenanga 14 Badran, Purwosari, Laweyan, Surakarta 57142
Whatsapp marketing +62821-3637-1117
4. Bakso Benhil
Jika Moms termasuk orang yang gemar makan bakso atau mie ayam, boleh lah merilirik salah satu franchise Indonesia dibawah 10 juta ini, franchise Bakso Benhil. Sebagai salah satu franchise bakso dan mie ayam yang ada di Indonesia, Bakso Benhil telah memiliki mitra+/- sebanyak 72 mitra.
Keistimewaan dari Bakso Benhil ini adalah pembeli sistem bisnis ini tidak dikenakan biaya royalti, biaya iklan maupun biaya franchisee. Berdasarkan hasil survei yang dilakukan oleh majalahfranchise.com dan Asosiasi Franchise Indonesia, Bakso Benhil mendapatkan predikat sebagai brand paling popular di media digital tahun 2021.
Berapa harga franchise Bakso Benhil?
Dilansir dari website bakso benhil.com, harga franchise yang ditawarkan senilai 4 juta rupiah. Untuk harga senilai 4 juta rupiah ini Moms sudah mendapatkan produk sebanyak 500-600 porsi. Jadi sudah siap jualan lho Moms. Harga tersebut juga termasuk biaya konsultasi franchise, pelatihan usaha dan sarana promosi.
Moms berminat untuk memulai membuka usaha Bakso Benhil ? Silakan langsung menuju ke website baksobenhil.com atau menghubungi whatsapp +62858-6839-7955.
5. Martabak Mini Africa Waka Waka
Keistimewaan dari Martabak Mini Africa Waka Waka adalah martabak mini berukuran seperti kue Serabi dengan varian topping yang beragam. Varian topping dari martabak mini Africa Waka Waka ini adalah keju, selai, coklat, kacang, choco chip dan ice cream.
Berdiri sejak tahun 2011 hingga saat ini Martabak Mini Africa Waka Waka telah memiliki 633 gerai di Indonesia. Sang owner, ibu Cintar mengkreasikan ide bisnis martabak ini kedalam bentuk franchise.
Berapa harga Investasi franchise Martabak Mini Africa Waka Waka?
Harga franchise yang ditawarkan adalah mulai dari 6.7 juta rupiah. Dengan harga jual mulai dari 3 ribu hingga 10 ribu rupiah per piece nya, maka omset yang akan diterima adalah 7.6 juta rupiah.
Dari harga ini Moms sudah mendapatkan usaha sampingan yang siap dijalankan. Wajar saja jika Martabak Mini Africa Waka Waka Investasi termasuk bisnis franchise Indonesia dibawah 10 juta yang banyak digemari masyarakat Indonesia.
Mulai tertarik untuk beralih ke bisnis Martabak Mini Africa Waka Waka silakan menghubungi alamat dibawah ini
Head office Mini Africa Waka Waka
Jalan Raya pondok Aren
Mulai tertarik untuk beralih ke bisnis Martabak Mini Africa Waka Waka silakan menghubungi alamat dibawah ini
Head office Mini Africa Waka Waka
Jalan Raya pondok Aren
Perumahan Palem Bintaro E/10
Tangerang selatan
Telepon (021) 7043-2639
Mobile +62852-4519-9909
Bagaimana Moms apakah mulai tertarik untuk membuka salah satu bisnis franchise Indonesia dibawah 10 juta yang saya sebutkan di atas? Silakan dipikir-pikir dulu ya hehe.
Banyak sekali bisnis franchise yang menjanjikan. Baik bisnis franchise dari dalam negeri maupun luar negeri. Jika memiliki modal yang terbatas, tetapi ribet dengan analisa usaha apa, peluang pasar dan cara mengelolanya. Lebih baik beralih ke bisnis franchise Indonesia dibawah 10 juta saja. Beli bisnis franchise saja yuk!
Salam,
Mom Queen
Ref
https://youtu.be/Jw4YAjfetmo
Telepon (021) 7043-2639
Mobile +62852-4519-9909
Bagaimana Moms apakah mulai tertarik untuk membuka salah satu bisnis franchise Indonesia dibawah 10 juta yang saya sebutkan di atas? Silakan dipikir-pikir dulu ya hehe.
Penutup
Banyak sekali bisnis franchise yang menjanjikan. Baik bisnis franchise dari dalam negeri maupun luar negeri. Jika memiliki modal yang terbatas, tetapi ribet dengan analisa usaha apa, peluang pasar dan cara mengelolanya. Lebih baik beralih ke bisnis franchise Indonesia dibawah 10 juta saja. Beli bisnis franchise saja yuk!
Salam,
Mom Queen
Ref
https://youtu.be/Jw4YAjfetmo
https://youtu.be/MBbWnSoMvyk
Terimakasih min atas informasinya! Ketahui juga tentang it inventory bea cukai untuk membantu bisnis anda.
ReplyDelete